PYSICS IN MY HEART
Image by Cool Text: Logo and Button Generator - Create Your Own Logo

Senin, 26 Desember 2011

MESTAKUNG (seMESTA menduKUNG)

     Tahun 2006 bagi Tim Olimpiade Fisika Indonesia merupakan tahun yang sangat bersejarah. Untuk pertama kalinya dalam sejarah, siswa Indonesia menjadi juara dalam Olimpiade Fisika Internasional. Dalam IPhO ke-37 yang diadakan di Singapura itu, Jonathan Mailoa secara mengesankan berhasil menempati urutan pertama dari 386 peserta yang berasal dari 84 negara. Hasil ini membuktikan bahwa siswa-siswa Indonesia ternyata mampu, mereka mampu menjadi yang terbaik di dunia.

Apa Rahasia di Balik Sukses Tim Indonesia ini???

Rahasianya adalah MESTAKUNG. . . .

     MESTAKUNG yang berarti seMESTA menduKUNG, merupakan rahasia sukses YOHANES SURYA. Teori ini diambil dari konsep sederhana fisika, bahwa ketika sesuatu berada dalam kondisi kritis maka setiap partikel di sekelilingnya akan bekerja serentak demi mencapai titik ideal, Kekuatan alam akan bersatu mewujudkan mimpi bagi siapa saja yang memercayainya dan mau bekerja keras.
     
"SAYA SANGAT YAKIN BAHWA PRINSIP-PRINSIP SEMESTA AKAN SANGAT INDAH DAN SEDERHANA"  (Oleh Albert Einstein)

     Apa yang terjadi ketika kita menuangkan pasir sedikit demi sedikit ke atas lantai?
     Jawabannya adalah pasir akan membentuk suatu bukit pasir kecil. Bukit pasir kecil ini makin lama akan semakin besar dan semakin tinggi sampai pada ketinggian tertentu yang kita sebutkan ketinggian kritis, Pada ketinggian kritis terjadi sebuah keanehan. Pasir tersebut mulai mengatur dirinya sedemikian rupa sehingga kemiringan bukit pasir tetap.
     Dalam fisika, proses pengaturan diri pada kondisi kritis dikenal sebagai fenomena kritis (critical phenomena). Pada kondisi kritis proses pengaturan diri tidak hanya terjadi pada dalam diri satu individu saja, tetapi juga dalam diri individu-individu lain disekitarnya. Individu-indivudu dalam sistem itu mengatur dirinya dan bekerja bersama-sama dan menghasilkan sesuatu yang sangat berbeda dengan keadaan awal.
     Ketika air dipanaskan dalam kondisi normal, pada suhu sekitar 100 derajat celcius, air mulai mendidih. Ketika air mulai mendidih perlahan-lahan air akan berubah wujud menjadi gas (uap air). Namun, apa yang terjadi ketika air dipanaskan pada tekanan sekitar 218 kali tekanan udara normal?
     Ketika suhu mencapai 100 derajat celcius, air belum menunjukkan perubahan wujud apa pun, tetapi ketika suhu air mencapai 374 derajat celcius, terjadi keanehan,. Air pada kondisi kritis yaitu air mempunyai wujud cair dan gas secara bersamaan. Pada kondisi ini ketika suhu dinaikkan sedikit saja, terjadilah proses pengaturan diri dalam molekul-molekul itu. Seluruh molekul air mengatur dirinya secara serentak mengubah wujud air menjadi uap air.
     Proses pengaturan diri inilah yang disebut dengan MESTAKUNG (seMESTA menduKUNG). Mestakung tidak hanya terjadi pada gejala-gejala fisika saja, tetapi juga terjadi di berbagai gejala biologi, ekonomi, sosial, dan sebagainya.
     Dalam bukunya Critical Mass: How One Thing Leads to Another, Phillip Ball membahas tentang berbagai peristiwa pengaturan diri dalam berbagai gejala sosial. Misalnya pada suatu pertunjukan musik. Ketika pengunjung merasa puas dengan pertunjukan itu, mereka memberikan applause. Anehnya tepuk tangan para penonton terjadi secara serentak dan berirama. Seolah-olah terjadi proses pengaturan diri dari semua komponen yang ada dalam ruangan itu. Tidak ada yang memaksa dengan irama tertentu.
    Contoh lain adalah seseorang yang bernama Pak Gultom bercerita bahwa pada waktu kecil dia sangat bandel. Dia sering mencuri mangga. Suatu hari, pemilik mangga melihat Pak Gultom sedang mencuri mangganya, segera pemilik pohon itu memanggil anjingnya mengejar Pak Gultom, segera Pak Gultom lari ketakutan. Tahu apa yang terjadi? Molekul-molekul tubuh Pak Gultom mengatur dirinya, mereka menghasilkan energi ekstra yang membuat Pak Gultom mampu melompat setinggi hampir 1,5 meter. Luar biasa bukan ? Dalam keadaan biasa Pak Gultom tidak mampu melompat sedemikian tingginya. Ketika berada dalam kondisi kritis, terjadilah proses pengaturan diri.
     Peristiwa pengaturan diri yang terjadi dari beberapa peristiwa diatas sering kita alami di kehidupan sehari-hari. Namun kita tidak pernah menyadari inilah MESTAKUNG. Mestakung terjadi dimana-mana, oleh siapa saja. Dan khususnya pengalaman Mestakung adalah sebagai rahasia kesuksesan Tim Olimpiade Fisika Indonesia.

Rahasia dari tiga hukum Mestakung :
1. Hukum kritis, dimana saat kondisi kritis pasti ada jalan keluar
2. Hukum Langkah, ketika kita melangkah terlihatlah jalan keluar
3. Hukum tekun, ketika kita melangkah dengan tekun, terjadilah mestakung

1 komentar: